LINGGATERKINI.ID, Lingga – Sebanyak 125 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Lingga mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) tahun 2021 yang dilaksanakan secara daring, Jumat (17/9/2021)
Kegiatan dibuka Langsung oleh Asisten III, Bidang Administrasi Umum Pemkab. Lingga, Siswandi. Ia berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan maksimal sehingga kedepannya para CPNS dapat menjadi PNS yang profesional.
“Tentunya kita harapkan para CPNS ini kedepannya dapat menjadi PNS yang lebih profesional lagi,” kata Siswandi
Sementara itu, Kepala BKSDM Lingga, Ruliadi, mengatakan bahwa Latsar ini diadakan oleh Balai Pelatihan dan Kesehatan (BAPELKES) Kota Batam dengan metode pembelajaran jarak jauh atau distance learning menggunakan aplikasi LMS Kolabjar LAN dan Aplikasi Zoom Meeting.
“Bisa kita lihat banyak sekali perubahan yang terjadi pada pelaksanaan tahun ini dibandingkan dengan tahun sebelumnya. Hal tersebut terjadi karena sesuai dengan tujuan diadakannya Latihan Dasar yaitu menjadi PNS Profesional yang Berkarakter sesuai Bidang Tugas dan siap beradaptasi disegala kondisi,” jelas Ruliadi.
Baca : Masyarakat Desa Tanjung Irat Pertanyakan Uang Bantuan Dari PT. TBJ
Ruliadi memerintahkan kepada seluruh CPNS untuk bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan latsar dan semangat untuk menimba ilmu agar nantinya menjadi PNS yang berkualitas serta mampu memberikan kontribusi positif bagi Kabupaten Lingga.
“Latsar merupakan syarat bagi para CPNS untuk menjadi Pegawai Negeri Sipil, Latsar dilaksanakan bertujuan untuk memberikan pengetahuan untuk pembentukan wawasan kebangsaan, kepribadian dan etika PNS, pengetahuan dasar tentang sistem penyelenggaraan pemerintahan,” ajaknya
Sementara itu, Zulkifli, salah seorang CPNS peserta Latsar menyampaikan bahwa kegiatan latsar pertama ini dimulai pada pukul 08.00 wib untuk pembukaan dan pada pukul 09.00 wib dilanjutkan dengan materi Kebijakan Pengembangan Sumber Daya Aparatur dan Nilai-nilai ASN.
“Alhamdulillah, kegiatan Latsar kami berlangsung dengan baik meskipun digelar secara online melalui aplikasi Zoom, ” ungkapnya.
Ia berharap semua peserta yang mengikuti kegiatan Latsar ini dapat Lulus dengan hasil yang memuaskan.
“Ya, Mudah-mudahan kami semua lulus pada kegiatan Latsar ini, dan kedepannya dapat menjadi ASN yang profesional di Pemerintahan Kabupaten Lingga,” harapnya (ndy)