LINGGATERKINI.COM – Pemerintah Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau, kembali menorehkan prestasi gemilang dengan menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) Awards 2024.
Penghargaan prestisius ini diterima langsung oleh Bupati Lingga, M. Nizar, S.Sos, dalam sebuah acara yang berlangsung di Krakatau Grand Ballroom, Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, pada Kamis (08/08/2024).
Penghargaan UHC Awards diberikan kepada pemerintah daerah di seluruh Indonesia yang berhasil mencapai cakupan kepesertaan di atas 95% dari total penduduk.
Kabupaten Lingga, dengan upaya keras dan komitmen penuh terhadap kesehatan masyarakat, berhasil mencatatkan capaian yang luar biasa, di mana per 1 Agustus 2024, sebanyak 98,39% atau 100.223 dari 101.917 penduduk Kabupaten Lingga telah terlindungi dalam Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Bupati Lingga, M. Nizar, S.Sos, mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini.
“Penghargaan ini merupakan bukti nyata dari kerja keras dan kolaborasi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah Kabupaten Lingga dalam memastikan bahwa seluruh warga mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang memadai,” ujar Nizar.
Dengan penghargaan ini, Kabupaten Lingga tidak hanya membuktikan komitmennya dalam bidang kesehatan, tetapi juga menunjukkan bahwa program-program pemerintah daerah telah berjalan efektif dan memberikan manfaat nyata bagi masyarakat.
Penghargaan UHC Awards 2024 ini menjadi motivasi bagi Kabupaten Lingga untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan dan mencapai kesejahteraan yang lebih baik bagi seluruh warganya.{**}