Lingga TerkiniLingga Terkini
  • Home
  • News
  • Lingga
  • Kepri
    • Anambas
    • Batam
    • Bintan
    • Karimun
    • Natuna
    • Tanjung Pinang
  • Nasional
  • Video
Aa
Lingga TerkiniLingga Terkini
Aa
  • Home
  • News
  • Lingga
  • Kepri
  • Nasional
  • Video
Search
Follow US
Lingga Terkini > Seputar KEPRI > Tanjung Pinang > Berbagai di Idul Adha 1446 H, PT PLN IP UBP Kepri Potong 3 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing
BeritaTanjung Pinang

Berbagai di Idul Adha 1446 H, PT PLN IP UBP Kepri Potong 3 Ekor Sapi dan 1 Ekor Kambing

Jurnalis - linggaterkini
Jurnalis - linggaterkini Published Sunday, 8 June 2025
Share
SHARE

LINGGA TERKINI – PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkit (UBP) Kepulauan Riau (Kepri) menyelenggarakan penyembelihan dan pendistribusian daging kurban sebagai wujud kepedulian. Pada tahun 2025, PT PLN IP UBP Kepri menjadi tuan rumah pelaksanaan kurban dengan tema “Energi Keikhlasan Pancarkan Cahaya Pengorbanan untuk Kuatkan Persaudaraan”.

Pada Hari Raya Idul Adha 1446 Hijriah/2025 ini, PT PLN Indonesia Power Unit Bisnis Pembangkit (UBP) Kepulauan Riau (Kepri) menyembelih tiga ekor sapi dan 1 ekor kambing untuk di bagikan kepada seluruh pegawai PLN IP Kepri dan masyarakat sekitar.

Suasana penyembelihan yang berlangsung di halaman PLTD Air Raja, PT PLN IP UBP Kepri, Jalan W.R. Supratman, Pinang Kencana, Kecamatan Tanjungpinang Timur, pada Minggu (8/6/2025) pagi itu berlangsung semarak, para panitia kurban terlihat kompak saat menumbang sapi-sapi dan kambing yang akan di sembelih.

Ad image

Para pegawai PT PLN IP UBP Kepri, para istri pegawai PT PLN IP Kepri hingga anak-anak terlihat begitu antusias menyaksikan proses pemotongan hewan kurban.

Manager PLN IP UBP Kepri, Andi Taufik Saputra mengatakan, sebagai insan PLN senantiasa dituntut untuk selalu menjalankan penugasan dengan dedikasi tinggi, semangat pengorbanan dan keikhlasan.

Taufik menjelaskan, kegiatan ini merupakan peran aktif PT PLN IP UBP Kepri dalam menghadirkan nilai-nilai kebersamaan ditengah masyarakat tidak hanya pada momentum Hari Raya Idul Adha, melainkan PT PLN IP UBP Kepri akan terus hadir dan memberikan manfaat kepada masyarakat.

“Tahun ini kita kurban 3 ekor sapi dan 1 ekor kambing. Insyaallah daging dibagikan ke seluruh pegawai dan masyarakat di sekitar wilayah kerja kita,” ucap Taufik.

Taufik berharap pada momen Hari Raya Idul Adha ini masyarakat dapat merayakan kemeriahan dan kebahagiaan melalui pembagian daging kurban ini.

“Semoga masyarakat dapat merasakan manfaat dari daging kurban yang kami bagikan ini,” ucapnya.

Tahun ini, lanjut dia, pelaksanaan pemotongan hewan kurban berbeda dengan tahun lalu. Dimana, tahun lalu sapi kurban diserahkan ke masjid yang berada di wilayah kerja PT PLN IP UBP Kepri. Dan untuk tahun ini, pelaksanaan pemotongan hewan kurban dilaksanakan di Kantor PT PLN IP Kepri.

Harapan kedepannya, ia berharap PT PLN IP UBP Kepri bisa kembali menyelenggarakan penyembelihan kurban dengan jumlah yang lebih banyak lagi.

“Kedepan kita berharap dapat kembali melaksanakan penyembelihan hewan kurban dengan jumlah yang lebih banyak lagi. Kalau tahun lalu kita serahkan sapi ke masjid di sekitar sini,” sebutnya.

Tidak hanya di Tanjungpinang, sambung Taufik, pihaknya juga melaksanakan pemotongan tiga hewan kurban di Tanjung Balai Karimun (TBK).

“Di Tanjung Balai Karimun kita kurban tiga ekor juga, dan akan dibagikan kepada masyarakat,” ungkapnya.***

Share this Article
Facebook Twitter Copy Link Print
Previous Article Desa Duara Meriahkan Idul Adha dengan Sapi Kurban dari Prabowo Subianto
Next Article Pemadaman Listrik oleh PLN Dabo Singkep, Masyarakat Tanjung Irat Merasa Dirugikan

Akhlil Fikri Diumumkan Sebagai Plt SMSI Lingga

TERPOPULER

Aksi Terjun Payung Prajurit Yontaifib I Mar Pukau Masyarakat Dabo Singkep
Warga Pulau Nuja Dihebohkan Penemuan Mayat: Basarnas dan Polisi Langsung Bertindak
Proses Evakuasi Penemuan Mayat Yang Tidak Utuh Penuh Rintangan Alam
Ratap Pilu Sambut Kapolsek Singkep Barat di Rumah Korban Nelayan, Warga Cukas Yang Hilang

Lainnya

BatamBeritaSeputar KEPRI

Rinaldi Samjaya Tetapkan Plt SMSI se-Kepri; Akhlil Fikri Diumumkan untuk Lingga

Wednesday, 8 October 2025
BeritaBerita LinggaSeputar KEPRI

Ribuan “Cacing Pita” Gegerkan Wisata Bukit Tumang, Drainase Disemprot Damkar

Tuesday, 7 October 2025
BeritaBerita LinggaTer-Update

Silaturahmi dengan Coffee Morning, Wabup Lingga Beberkan Progres Akhir Investasi PT Tianshan

Sunday, 5 October 2025
BeritaBerita Lingga

Edukasi Jalan Raya, Satlantas Lingga Sosialisasi & Bagi Brosur ke Pengendara R2/R4

Friday, 3 October 2025
Follow us:
FacebookLike
TwitterFollow
InstagramFollow
YoutubeSubscribe

Informasi

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Privacy Policy
  • Karir

Network

  • Kutipan Berita
  • Inidie.com
  • Harian Lingga
  • Selingga.com

© Linggaterkini.com

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?