Lingga TerkiniLingga Terkini
  • Home
  • News
  • Lingga
  • Kepri
    • Anambas
    • Batam
    • Bintan
    • Karimun
    • Natuna
    • Tanjung Pinang
  • Nasional
  • Video
Aa
Lingga TerkiniLingga Terkini
Aa
  • Home
  • News
  • Lingga
  • Kepri
  • Nasional
  • Video
Search
Follow US
Lingga Terkini > Berita Nasional > Imigrasi Tetap Siaga Selama Libur Nataru 2025: Layanan Paspor hingga Pengawasan Orang Asing
Berita Nasional

Imigrasi Tetap Siaga Selama Libur Nataru 2025: Layanan Paspor hingga Pengawasan Orang Asing

Jurnalis - linggaterkini
Jurnalis - linggaterkini Published Wednesday, 25 December 2024
Share
Petugas Imigrasi melayani masyarakat di Immigration Lounge
SHARE

LINGGA TERKINI – Layanan keimigrasian tetap tersedia bagi masyarakat selama liburan Natal dan Tahun Baru 2025. Plt Direktur Jenderal Imigrasi, Saffar Muhammad Godam, menyampaikan bahwa Ditjen Imigrasi telah mempersiapkan personel, sarana, dan prasarana untuk memastikan kelancaran layanan, terutama di bandara dan pelabuhan. Selain itu, layanan paspor tetap dapat diakses, termasuk pada tanggal-tanggal khusus selama libur Natal dan Tahun Baru (Nataru).

“Layanan paspor percepatan di kantor imigrasi tetap dibuka pada Hari Natal, tanggal 25 Desember 2024, dan saat cuti bersama keesokan harinya, tanggal 26, khusus untuk permohonan keadaan mendesak. Kriterianya yakni pemohon sedang sakit dan harus berobat di luar negeri, atau pemohon memiliki keluarga inti yang meninggal dunia atau sakit di luar negeri. Layanan tersebut juga dibuka pada tanggal 1 Januari 2025,” ujar Godam pada Selasa (24/12/2024).

Masyarakat yang membutuhkan layanan mendesak dapat datang langsung ke kantor imigrasi terdekat atau ke Unit Pelayanan Percepatan Paspor (UP3) di Bandara Soekarno-Hatta. Layanan ini memungkinkan paspor selesai di hari yang sama. Sedangkan untuk permohonan paspor reguler melalui aplikasi M-Paspor, akan dilayani pada hari kerja.

Ad image

Bagi yang ingin mengurus paspor di akhir pekan selama libur Nataru, layanan khusus tersedia di Immigration Lounge. Lokasi ini berada di sejumlah pusat perbelanjaan seperti Pondok Indah Mall 3, Senayan City, Mal Taman Anggrek, Grand Metropolitan Mall Bekasi, serta Icon Mall Gresik di Jawa Timur.

Namun, layanan visa reguler akan ditutup pada 25 dan 26 Desember 2024. Meski demikian, visa on Arrival (VOA) tetap tersedia di bandara, dan pengajuan electronic visa on Arrival (E-VOA) dapat dilakukan melalui laman aplikasi evisa.imigrasi.go. pengenal . “Layanan visa reguler akan dibuka kembali pada 27 Desember 2024,” tambah Godam.

Selain fokus pada layanan publik, Ditjen Imigrasi juga meningkatkan pengamanan wilayah serta pengawasan terhadap orang asing, terutama di daerah yang ramai wisatawan seperti Bali dan Lombok.

“Di Bali dan Lombok khususnya, kawasan wisata yang pasti semakin ramai selama libur Nataru karena menjadi destinasi orang asing untuk pergantian tahun. Kendaraan khusus patroli yang baru sudah kami alokasikan agar petugas dapat mengawasi dengan lebih optimal,” pungkas Godam.

TAGGED: Imigrasi, Paspor RI
Share this Article
Facebook Twitter Copy Link Print
Previous Article Jefridin Hadiri Pengukuhan Kepala BPKP Kepri: Perkuat Sinergi untuk Akuntabilitas Pembangunan
Next Article Tarif Baru Pajak Kendaraan: UU HKPD Resmi Berlaku di Awal 2025

Akhlil Fikri Diumumkan Sebagai Plt SMSI Lingga

TERPOPULER

Aksi Terjun Payung Prajurit Yontaifib I Mar Pukau Masyarakat Dabo Singkep
Warga Pulau Nuja Dihebohkan Penemuan Mayat: Basarnas dan Polisi Langsung Bertindak
Proses Evakuasi Penemuan Mayat Yang Tidak Utuh Penuh Rintangan Alam
Ratap Pilu Sambut Kapolsek Singkep Barat di Rumah Korban Nelayan, Warga Cukas Yang Hilang

Lainnya

BeritaBerita NasionalSeputar KEPRI

Hormat Adat untuk Sang Menteri, Yusril Ihza Mahendra Disambut dengan Keagungan Melayu di Daik Lingga

Monday, 27 October 2025
BeritaBerita LinggaBerita Nasional

Ketua Tim Pembina Posyandu Lingga Hadiri Rakornas Posyandu 2025 di Jakarta

Tuesday, 23 September 2025
Berita LinggaBerita Nasional

Fitur TikTok Live Tiba-Tiba Tidak Bisa Dipakai, Warganet Ramai Mengeluh

Sunday, 31 August 2025
BeritaBerita Nasional

IJTI Rayakan HUT ke-27, Tegaskan Komitmen Jurnalisme Independen di Era Digital

Saturday, 30 August 2025
Follow us:
FacebookLike
TwitterFollow
InstagramFollow
YoutubeSubscribe

Informasi

  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Pedoman Media Siber
  • SOP Perlindungan Wartawan
  • Privacy Policy
  • Karir

Network

  • Kutipan Berita
  • Inidie.com
  • Harian Lingga
  • Selingga.com

© Linggaterkini.com

Removed from reading list

Undo
Welcome Back!

Sign in to your account

Lost your password?