LINGGATERKINI.COM – Pengurus DPC Dewan Masjid Indonesia Kecamatan Selayar resmi dilantik periode 2022 hingga 2027.
Dengan pelantikan DPC DMI ini diharapkan dapat meningkatkan kemakmuran masjid.
Pelantikan DPC DMI dipusatkan di Desa Suak Buaya, Kecamatan Kepulauan Posek, Kabupaten Lingga yang dihadiri segenap pengurus dan Bupati Lingga M. Nizar.
Ketua Umum Dewan Masjid Lingga Armia mengatakan, dengan dilantiknya pengurus tingkat Kecamatan ini diharapkan para pengurus dapat mengoptimalkan peran dan fungsinya dalam memakmurkan Masjid.
“Tentunya kita harapkan para pengurus dapat mengoptimalkan peran dan fungsi dalam memakmurkan masjid,” kata Armia
Karena beberapa program DMI Lingga saat ini juga telah berjalan diantaranya Jumat dan Subuh keliling sebagai langkah mendorong masyarakat untuk Lebih dekat dengan Masjid.
“Sebab beberapa program DMI Lingga telah berjalan diantaranya Jumat dan Subuh keliling,” ujarnya
Dibawah kepemimpinan Armia saat ini DMI Lingga telah mengukuhkan lima dewan pengurus kecamatan diantaranya Kecamatan Lingga, Lingga timur, Lingga Utara, Senayang dan Selayar.
Hingga akhir Januari nanti DMI Lingga menargetkan dapat melantik 13 DPC Se-kabupaten Lingga. (Wn)