LINGGATERKINI.COM – Smansa Singkep menggelar pagelaran Proyek Penguatan Profil Pelajar Pancasila atau P5 yang ditaja oleh Kelas X.
Kegiatan tersebut juga disejalankan dengan penyambutan hari ulang tahun SMA Negeri 1 Singkep yang telah berusia lebih kurang 55 tahun.
Program P5 ini menjadi topik ketiga yang dilaksanakan untuk level kelas X di kurikulum merdeka Smansa Singkep.
Kegiatan yang ditaja oleh kelas X ini mengusung tema “Menciptakan pengusaha-pengusaha muda melalui program P5”.
Kepala Smansa Singkep Lexminander mengatakan, tentunya program P5 ini dimulai dari proses seperti pemberian materi oleh fasilitator guru-guru di kelas X.
“Kemudian proses pembuatan bahan yang digunakan dan tentunya suport anggaran dari sekolah untun pelaksanaan kegiatan ini,” katanya, Selasa (6/2/2024).
Jadi titik beratnya adalah proses pembuatan bahan bekas oleh pelajar, namun hasilnya sangat luar biasa, yang mana anak lebih ditekankan kepada prosesnya.
“Ini diluar ekspektasi sangat luar biasa mereka gunakan dari bahan-bahan daur ulang, seperti kantong plastik, tutup botol dan hasilnya sangat luar biasa dan melebihi dari pada ekspektasi kita,” ungkapnya.
Ia berharap, anak-anak ini dapat menciptakan, peluang usaha dari lingkungan sekitar yang bisa lebih dimanfaatkan untuk menambah nilai jual bagi pribadi kedepannya.
Sementara itu, Siswi Smansa Singkep Dewi Rahma mengatakan, proses pembuatan kostum tersebut lebih kurang satu bulan.
“Kami membuat costum ini kurang lebih satu bulan, dan ini murni dikerjakan oleh rekan-rekan dari kelas XII IPA 2 dan tanpa bantuan orang lain,” ujarnya.
Ia menjelaskan, untuk bahan utamanya yang diperlukan adalah bahan bekas, seperti kantong dan piring-piring plastik, ini sesuai kreativitas sendiri-sendiri.
“Pastinya ada menggunakan biaya karena tidak semua kita menggunakan bahan bekas tapi kami meminimalisir untuk tidak membeli bahan baru,” imbuhnya mengakhiri.