LINGGATERKINI.COM – Vihara Kencana Maitreya di Kecamatan Singkep Barat, Kabupaten Lingga menggelar perayaan Waisak 2568 dengan meriah.
Baca Juga : Bupati Lingga Harapkan Panwascam Dapat Menjaga Integritas Saat Pilkada Nanti
Dalam kegiatan tersebut juga dihadiri langsung oleh Bupati Lingga M. Nizar beserta pejabat di Pemerintahan Kabupaten Lingga.
Tarian kreasi yang ditampilkan oleh warga tionghoa di Kecamatan Singkep Barat berlangsung meriah.
Baca Juga : RSUD Dabo Singkep Memiliki Dokter Jantung dan Paru
Bahkan kemeriahan itu tidak hanya dihadiri oleh masyarakat Kecamatan Singkep Barat saja melainkan dari Kecamatan seperti Daik Lingga dan kecamatan lainnya juga turut memeriahkan perayaan Waisak tersebut.
Bupati Lingga M. Nizar berharap di perayaan hari Waisak ini dapat membawa keberkahan serta memberikan kemudahan dan kenyamanan untuk umat Budha di kabupaten Lingga.
“Maka melalui perayaan ini kita dapat terus memupuk persatuan dan kesatuan serta kebersamaan yang telah dibangun hari ini harus dijaga,” katanya.
Mudah-mudahan ke depan kebersamaan ini serta kedamaian semakin waktu dapat terus ditingkatkan untuk kearah yang lebih baik lagi.
“Karena toleransi di Kabupaten Lingga berjalan sangat baik bahkan satu sama lain saling bersinergi,” ujarnya.
Pemerintah Kabupaten Lingga juga turut memberikan bantuan perayaan keagamaan sebesar Rp50 juta rupiah serta pihak vihara juga memberikan sembako kepada warga kurang mampu di wilayah Singkep Barat. (Wn)