PLN Dabo Singkep Segera Tertibkan Penggunaan Listrik Daya 450 Va

Pinterest LinkedIn Tumblr +

LINGGATERKINI.COM – Perusahaan Listrik Negara (PLN) ULP Cabang Dabo Singke akan melakukan penertiban penggunaan listrik daya 450 VA

Kepala ULP PLN Dabo Singkep Boy Ilham Wahyudi mengatakan, bahwa hal tersebut di tujukan kepada pelanggan yang masih memakai daya listrik 450 va.

“Dari PLN sudah menyampaikan surat-surat ke pelanggan yang masih menggunakan daya 450 va. Dengan kriteria pelanggan dengan pemakaian melebihi batas maksimal 720 jam nyala,” kata Boy Senin (16/5/2022)

Selanjutnya pelanggan non data terpadu kesejahteraan sosial atau DTKS Kemensos. Pelanggan yang diluar data ini mereka akan dinaikkan penggunaan listrik ke daya 6 amper atau 1.300 va.

“Maka kita himbau kepada masyarakt yang mendapat surat dari PLN agar segera mendatangi PLN untuk lebih jelas. Dimana batas maksimal dari pemberitahuan ini sampai 30 Mei 2022,” jelasnya

Ditegaskan Boy jika lewat dari tanggal yang telah ditetapkan tidak ada pelanggan yang datang pun untuk menanyakan lebih lanjut.

“Maka mulai tanggal 1 Juni 2022 semua pelanggan akan otomatis naik ke daya 1.300 va,” ujarnya

Disampaikan Boy bahwa sosialisasi ini sudah dilaksanakan sejak satu minggu yang lalu.

“Ini kita sudah mulai sejak seminggu yang lalu dan surat-surat telah kita sebarkan pelanggan yang memang sesuai dengan kriteria ini,” ungkapnya

Data awal dari PLN Dabo Singkep sebanyak 60 pelanggan yang mendapatkan subsidi untuk di seluruh Kabupaten Lingga

“Yang menggunakan 450 va ini lumayan banyak di lingga karena ini data awal. Kami hanya melanjutkan apa yang disampaikan oleh Kementerian sosial bahwasannya selektif dalam memberikan subsidi kepada masyarakat,” tuturnya (Wn)

Share.

Leave A Reply