Bupati Lingga Resmikan Listrik 24 Jam di Dusun Sambau

Pinterest LinkedIn Tumblr +

LINGGATERKINI.COM – Bupati Lingga meresmikan langsung listrik pelanggan rumah tangga 4A di Dusun Sambau, Air Kelat dan Sungai Nona di Kecamatan Lingga Utara, Senin (5/2/2024)

Bupati Nizar mengatakan di akhir tahun 2021, 75 Desa di Kabupaten Lingga telah menikmati listrik minimal 14 jam sehari dan semakin hari semakin banyak daerah yang telah menikmati listrik hingga 24 jam.

“Bapak Ibu saya yakin dan percaya, ini sudah kita tunggu dari lama mudah-mudahan ini dapat memenuhi dahaga dari Bapak Ibu untuk listrik 24 jam,” kata Nizar.

Sementara itu, Pejabat Kepala Desa Persiapan Senempek Bahtiar Sitanggang mengungkapkan rasa terimakasihnya kepada Pemerintah Kabupaten Lingga yang telah berkolaborasi dengan PLN Lingga serta pihak lainnya.

“Sehingga jaringan listrik di Dusun sambau, Air Kelat hingga ke Sungai Nona dapat terealisasi dan dinikmati pada hari ini,” ujarnya.

Senada disampaikan Kepala PLN Dabo Singkep, Marwan Soleh mengatakan realisasi listrik hari ini yang telah dimulai sekitat setahun yang lalu adalah berkat kerjasama semua pihak.

“Berkat sinergi yang baik dari Pemda, dukungan dari Bupati kita dan seluruh forkopimda yang ada di Kabupaten Lingga dan juga Kades dan Camat, akhirnya melalui sinergi ini jaringan listrik kita dari Sambau, Air Kelat hingga Sungai Nona, dengan panjang 9,3 Kms ini bisa kita selesaikan,” pungkasnya.

Marwan juga mengatakan Jaringan sepanjang 9,3 Kms ini adalah untuk 3 dusun dan masing-masing dusun sudah disiapkan trafo distribusi, jadi apabila masyarakat mau menyambungkan kerumah, PLN siap melayani dan membantu.

“Kemudian yang tak kalah penting Bapak dan Ibu, setelah jaringan ini nanti dioperasikan, Bapak dan Ibu perlu memperhatikan hal-hal yang bisa membuat listrik kita padam salah satunya kotornya jaringan listrik kita. Jadi kalau bisa jangan menanam pohon dibawah atau disekitar jaringan listrik,” imbuhnya. (Wn)

Share.

Leave A Reply