LINGGATERKINI.COM – Pemerintah Kabupaten Lingga perjuangkan 400 orang guru yang tidak lulus sertifikasi.
Bentuk perjuangan tersebut dibuktikan Pemkab Lingga dengan menyambangi Universitas Pendidikan Indonesia atau UPI
Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kabupaten Lingga Armia mengatakan, bahwa pihaknya berkunjung ke UPI untuk mempertanyakan nasib 400 guru yang tidak lulus sertifikasi.
“Kami mempertanyakan masih ada 400 orang yang belum lulus sertifikasi guru,” kata Armia, Rabu (3/8/2022)
Dijelaskan Armia, bahwa guru-guru tersebut sudah melakukan tes sebanyak 4 kali mengikuti ujian sertifikasi.
“Mereka (guru) sudah mengikuti tes sebanyak 4 kali tea sertifikasi namun tidak kunjung lulus,” jelasnya
Armia meminta agar pihak UPI untuk turun melakukan pembinaan kepada 400 guru-guru di Lingga.
“Insyallah mereka bersedia untuk dibina,” tuturnya (Wn)