LINGGATERKINI.COM – Wakil Bupati Lingga bersama ratusan warga Muhammadiyah melaksanakan Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah hari ini.
Lapangan merdeka Dabo Singkep menjadi salah satu tempat penyelenggaraan sholat Ied, Jumat (21/4/2023)
Pantauan Linggaterkini.com, jamaah telah memenuhi lapangan merdeka dabo singkep. Barisan shaf sholat ied pun tampak ramai.
Sejumlah petugas kepolisian dan Satpol PP pun tampak berjaga di sisi lapangan merdeka, bahkan akses jalan menuju lapangan pun di tutup sementara hingga pelaksanaan sholat ied selesai dilaksanakan.
Sholat Ied diimami Ustad Salmizi, dimana sholat dimulai sekitar pukul 7.30 WIB.
Tampak hadir Wakil Bupati Lingga Neko Wesha Pawelloy dan mantan Bupati Lingga Alias Wello beserta keluarga melaksanakan sholat ied di lapangan merdeka Dabo Singkep.
Neko mengucapkan selamat hari raya idul fitri 1444 hijriah, semoga di momen lebaran kali ini dapat menjadikan pribadi yang lebih baik lagi.
“Tentunya kita harapkan momen lebaran kali ini dapat menjadikan pribadi setiap manusia lebih baik,” kata Neko saat diwawancarai usai pelaksanaan sholat ied
Neko juga berharap di hari raya tahun ini adalah kemenangan bersama untuk sama-sama memiliki jiwa yang bersih serta semangat baru agar menjadi amal ibadah bagi semua.
“Ini adalah kemenangan kita bersama, tentunya sama-sama dapat memiliki jiwa yang bersih,” harapnya
Diketahui, penetapan Hari Raya Idul Fitri pada 2023 ini berbeda antara pemerintah dan Muhammadiyah. Pemerintah menetapkan Hari Raya Idul Fitri pada Sabtu, 22 April 2023 besok.
Keputusan itu disampaikan langsung oleh Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas usai mengikuti Sidang Isbat yang berlangsung di Kantor Kementerian Agama, Kamis 20 April 2023. (Wn)