LINGGATERKINI.COM – Jelang hari kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 tahun 2023, Polres Lingga menggelar gladi bersih upacara penaikan dan penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan di Lapangan Merdeka Dabo Singkep.
Gladi bersih yang dilaksanakan bertujuan agar pada saat proses pelaksanaan upacara 17 Agustus 2023 dapat berjalan dengan lancar.
Dimana tahun ini panitia penyelenggara HUT ke-78 RI dari Polres Lingga dan kali pertama Paskibraka tingkat Kabupaten dilaksanakan di Kecamatan Singkep.
Kapolres Lingga AKBP Fadli Agus mengatakan, bahwa untuk pelaksanaan gladi bersih ini melibatkan semua unsur mulai dari TNI-Polri, instansi vertikal, ormas, siswa dan para pegawai negeri sipil.
“Upacara hari ini kita melibatkan semua unsur mulai dari TNI-Polri, instansi vertikal, ormas, siswa dan para pegawai negeri sipil,” kata Fadli, Selasa (15/8/2023)
Dikatakan Fadli, untuk pasukan paskibraka yang ada di Kabupaten tidak menggunakan pasukan 45, karena keterbatasan pasukan.
“Yang mana pasukan 45 itu diisi oleh pasukan TNI-Polri, sehingga untuk pasukan pengibar bendera tingkat kabupaten hanya pasukan 17 dan 8 yang juga telah di apit oleh anggota dari Polres Lingga,” ujarnya (Wn)