Masyarakat Desa Marok Kecil Budidaya Kerang Darah

Pinterest LinkedIn Tumblr +

LINGGATERKINI.COM – Masyarakat Desa Marok Kecil melakukan penebaran bibit kerang darah sebanyak 1,5 ton. Bibit tersebut dibeli dari seberang dengan ukuran kecil.

Pembudidaya Kerang Darah Husni mengatakan, bahwa ide budidaya kerang ini didapat dari Camat Singkep Selatan.

“Dengan memberi motivasi dan semangat, alhamdulillah kami dapat menebar bibit kerang darah tersebut,” kata Husni, Rabu (27/12/2023)

Menurutnya, budidaya kerang darah ini tidak perlu di kasi pakan lagi karena hidupnya alami di laut dan ketika sudah masuk masa panen tinggal di ambil.

“Jadi budidaya kerang darah ini tidak perlu kasi pakan karena hidupnya sudah alami di laut,” ujarnya

Sementara itu, Camat Singkep Selatan, Encek Dody Kurniawan mengatakan, bahwa budidaya kerang darah ini sangat baik sekali karena kerang yang ada di laut ini setiap musim tertentu sering di ambil.

“Dan di khawatirkan suatu saat kerang tersebut bisa menjadi langka, dengan melalui budidaya ini di harapkan ekosistem kerang bisa terjaga dan menjadi penguatan ketahanan pangan serta bisa mendorong ekonomi masyarakat,” jelasnya

Budidaya kerang ini bermodalkan usaha sendiri dari bapak husni dan kawan-kawan, ia berharap usaha ini bisa di dukung oleh pemerintah dan nantinya bisa di ikuti oleh masyarakat yang lain. 

“Masih banyak kekurangan dari budidaya ini dan kami usahakan dengan modal yang secukupnya dan semoga nanti bisa mendapatkan hasil panen yang optimal,” tuturnya (Wn)

Share.

Leave A Reply